5 Teknologi Canggih Pada Era Revolusi Industri 4.0 yang Wajib Anda Ketahui

 






menurut kalian apa pengertian tentang  revolusi industri 4.0 ?. Banyak dari kita sudah familiar dengan istilah revolusi industri 4.0.tapi kebanyakan dari mereka belum mengetahui apa yang dimaksud dengan revolusi industri 4.0. 

 Menurut wikipedia, industri 4.0 merupakan otomatisasi sistem produksi dengan memanfaatkan teknologi dan big data. Di dalam pabrik mulai menggunakan teknologi baru seperti IoT (internet of things).
5 Teknologi Canggih Pada Era Revolusi Industri 4.0 yang Wajib Anda Ketahui
Revolusi industri secara sederhana adalah perubahan besar dan radikal terhadap cara manusia memproduksi barang. Perubahan besar ini tercatat sudah terjadi tiga kali, dan saat ini kita sedang mengalami revolusi industri yang keempat. Setiap perubahan besar ini selalu diikuti oleh perubahan besar dalam bidang ekonomi, politik, bahkan militer dan budaya.



Pertama, kemajuan yang paling terasa adalah internet. Semua komputerdan smartphone dapat tersambung ke sebuah jaringan bersama. Komputer juga semakin kecil sehingga bisa menjadi sebesar kepalan tangan kita, makanya kita jadi punya smartphone. Inilah bagian pertama dari revolusi industri keempat: “Internet of Things” saat komputer-komputer yang ada di pabrik itu tersambung ke internet, saat setiap masalah yang ada di lini produksi bisa langsung diketahui SAAT ITU JUGA oleh pemilik , di manapun si pemilik berada!

Teknologi pada era revolusi 4.0

Berdasarkan survei yang sudah dilakukan oleh World Economic Forum (Future of Jobs Survey 2018) diketahui bahwa ada 4 teknologi yang akan mendominasi pada tahun 2018-2022 yaitu: high-speed mobile internet, artificial intelligence, big data analytics, dan cloud technology. Keempat teknologi tersebut diyakini akan membawa banyak pengaruh terhadap perkembangan bisnis perusahaan-perusahaan di indonesia.


Sampai tahun 2022, berdasarkan survei yang dilakukan oleh  World Economic Forum tersebut, 92% perusahaan di Indonesia akan mengadopsi penggunaan big data analytics sebagai salah satu teknologi utama. begitu pula, untuk penggunaan teknologi lainnya di Revolusi Industri 4.0 seperti internet of things, machine learning, dan cloud computing.

Terintegrasinya dunia fisik, digital dan biologis dalam berbagai macam teknologi terbaru telah memengaruhi semua disiplin ilmu, industri, ekonomi dan pemerintahan.maka dari itu banyak teknologi-teknologi baru yang diciptakan oleh manusia.
                                          Prof. Klaus Schwab

berikut adalah macam-macam teknologi pada era revolusi 4.0 :

1.Big Data

Big Data adalah istilah untuk menggambarkan volume data yang besar baik terstruktur maupun tidak terstruktur yang mewarnai kehidupan kita sehari-hari. pada teknologi BIG DATA ini Bukan besarnya jumlah data yang ditekankan , akan tetapi seberapa besar kemampuan sebuah perusahaan mampu menerjemahkan data dalam jumlah besar dan berbeda tersebut menjadi informasi yang bermanfaat bagi perusahaan tersebut. Big Data dapat dianalisis dengan metode tertentu ,dengan harapan dapat dijadikan sebagai landasan dalam mengambil keputusan yang lebih baik dan langkah bisnis yang lebih strategis.

 Big Data didefinisikan sebagai segala jenis sumber data yang memiliki setidaknya tiga karakteristik yaitu Volume, Velocity, dan Variety atau 3 Vs.
   A.volume(kapasitas data )

      volume berarti seberapa Besarnya data yang dikumpulkan dari berbagai sumber, termasuk transaksi bisnis, media sosial, dan informasi dari sensor atau data lainnya yang berkapasitas besar . misalnya instagram, jika anda menyadari seandainya Instagram adalah negara maka akan menjadi negara dengan penduduk terbesar di dunia, memiliki pengguna lebih banyak daripada jumlah orang China. Masing-masing pengguna telah menyimpan banyak foto di akun mereka masing-masing. hingga saat ini Instagram menyimpan sekitar 250 miliar gambar dan video akan selalu bertambah setiap harinya. Belum lagi jumlah akun baru yang dibuat oleh pengguna, mungkin akan lebih banyak dari jumlah gambar yang disebutkan tadi.


B.Velocity(Lalu-lintas data yang sangat cepat)

    velocity adalah Cepatnya lalu-lintas data dan proses dengan cepat pula. misalnya  Google, menyampaikan kepada penggunanya berbagai informasi yang berupa tulisan,gambar video dll.data yang disajikan juga harus aktual tentang suatu kejadian di halaman pencarian. Padahal, google memiliki miliaran data untuk diproses setiap harinya. Akan tetapi, google mampu memproses nya secara aktual dan relevan sesuai dengan pencarian pengguna. Contoh lain, bagaimana cepatnya Google Maps memberikan informasi terkait sibuknya jalan-jalan yang anda lalui setiap hari secara realtime. Dengan informasi bermanfaat ini, pengguna bisa memutuskan untuk mencari jalur alternatif jika menemukan jalan yang biasa dia lalui sibuk.


C.Variety(Jenis yang sangat variatif)

    Variety adalah Luasnya jenis data yang  membutuhkan cara dan pendekatan berbeda dalam mengelolanya. Di atas telah disebutkan tentang foto, video, dokumen, data sensor, dan sebagainya. Masing-masing data tersebut sangat berbeda satu sama lain. Data ini tidak memiliki kriteria yang sama ,sehingga tidak mudah dikelola menggunakan cara tradisional seperti mengetiknya satu persatu di aplikasi Office Excel. Data tersebut sangat berbeda dari aplikasi ke aplikasi, dan bahkan banyak dari data tersebut tidak terstruktur sehingga perlu metode beragam pula untuk mengelolanya.

 
2.IOT (Internet of thing)


mkf blogger
Menurut wikipedia IOT adalah jaringan dari perangkat seperti kendaraan, dan peralatan rumah yang berisi elektronik , software , sensor , aktuator , dan konektivitas yang memungkinkan hal ini untuk menghubungkan, berinteraksi dan pertukaran data yang memiliki kecepatan relativ cepat.

IoT merupakan perluasan konektivitas Internet di luar perangkat standar, seperti desktop , laptop , smartphone , dan tablet , ke berbagai perangkat fisik yang secara tradisional dumb atau non-internet dan objek sehari-hari. sehingga antara perangkat-perangkat tersebut dapat berkomunikasi dan berinteraksi melalui internet dan mereka dapt dikendalikan atau dimonitor dari kejauhan.



Istilah "Internet of things" kemungkinan diciptakan oleh Kevin Ashton dari Procter & Gamble. Cisco Systems memperkirakan bahwa IoT "lahir" antara 2008 dan 2009, dengan pertumbuhan rasio hal / orang dari 0,08 pada tahun 2003 menjadi 1,84 pada tahun 2010. sehingga pada tahun 2019 ini banyak benda-benda yang berimplementasi dengan objek dan benda-benda cerdas lainnya.

3.Artificial Intelligence(kecerdasan buatan)

Artificial Intelligence atau disingkat AI adalah sebuah  kecerdasan secara ilmiah yang diciptakan oleh manusia. kemudian Entitas tersebut di tanamkan ke dalam sebuah mesin, sehingga  mesin yang dibuat tersebut seolah-olah mampu berpikir sendiri dalam mengambil sebuah keputusan.


AI dapat dibilang bukan sebuah perangkat komputer, karena jika komputer hanya bisa mengambil keputusan dan menghasilkan fungsi-fungsi saat diarahkan penggunanya. Sedangkan AI atau kecerdasan buatan ini ternyata mampu menentukan sendiri keputusan apa yang akan diambil.
berdasarkan pengalaman yang sudah direkam menjadi sebuah pengetahuan. Rekaman tersebut tersimpan pada database perangkat AI itu sendiri, dan kemudian diterapkan jika diperlukan.

Kemunculan perangkat kecerdasan buatan ini bisa dibilang merupakan kemajuan teknologi yang sangat luar biasa, karena konsep  AI perlahan-lahan sudah mulai diterapkan dalam berbagai bidang seperti multimedia, search engine, robotik, smart home, dan lain sebagainya. Intinya, AI adalah sebuah program atau perangkat kecerdasan buatan yang ditanamkan di sebuah mesin atau perangkat agar lebih memudahkan manusia untk membantu mengerjakan pekerjaannya.

4.3D Printing

3D printing adalah teknologi yang pertama kali diciptakan pada tahun 1980-an. teknologi ini Diciptakan pertama kali oleh Chuck Hull dari 3D Systems Corp. Sejak saat itu 3D Printer terus berkembang dan digunakan secara luas,sampai saat ini menjadi salah satu teknologi yang sangat membantu bagi pekerjaan manusia.


Teknologi 3D printing  mencetak menggunakan mesin printing khusus sehingga hasil yang didapatkan berbentuk 3D. Mesin printing ini memiliki kecanggihan khusus, yakni mampu mencetak sebuah  benda, yang sama persis dengan gambar soft file-nya, dalam bentuk 3D (tidak lagi sebatas mencetak gambar di atas kertas saja).

Hasil dari 3D printing ini digunakan untuk prototyping atau model maupun industri secara luas, seperti pada arsitektur, otomotif, militer, industri medis, fesyen, sistem informasi geografis sampai biotech (penggantian jaringan tubuh manusia).

5.HMI (Human Machine Interface)




HMI (Human Machine Interface) adalah sebuah alat pengubung antarmuka atau tampilan  antara manusia dengan mesin. HMI juga merupakan penghubung antarmuka pengguna dan sistem kontrol untuk manufaktur.





FUNGSI HMI
HMI memiliki fungsi sebagai berikut:
  • Memonitor keadaan yang ada di pabrik .
  • Menenentukan nilai pada parameter yang ada di plant .
  • Melakukan Tindakan yang sesuai dengan situasi yang terjadi.
  • Memunculkan tanda-tanda dengan menggunakan alarm jika terjadi sesuatu yang tidak normal.
  • Menampilkan pola data kejadian yang ada di pabrik baik secara real time maupun historis (Trending history atau real time).

HMI dapat memvisualisasikan kejadian, peristiwa, ataupun proses yang terjadi di pabrik secara nyata, sehingga dengan menggunakan HMI pengguna akan lebih mudah dalam melakukan pekerjaannya (Irvine, 2001). Biasanya HMI juga digunakan  untuk menunjukkan berbagai kesalahan mesin, status mesin,dan memfasilitasi operator untuk memulai dan melepaskan operasi,juga dapat memantau beberapa bagian di lantai produksi.


sedikit informasi ya sobat,apabila kalian menginginkan sebuah hosting terbaik untuk blog kalian,percayakanlah pada yang terpercaya,saya sarankan untuk web hosting yang baik salah satunya : Niagahoster atau anda bisa ke rumah web

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "5 Teknologi Canggih Pada Era Revolusi Industri 4.0 yang Wajib Anda Ketahui"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel